FaktaIndonesia.id - Polresta Depok menggelar operasi skala besar dengan melibatkan tim Jaguar. Hasil operasi tersebut, polisi berhasil mena...
FaktaIndonesia.id - Polresta Depok menggelar operasi skala besar dengan melibatkan tim Jaguar. Hasil operasi tersebut, polisi berhasil menangkap tiga orang anggota geng motor yang meresahkan warga.
"Ada tiga orang yang diamankan yakni MY (16), Frederick Abraham (28), dqn FI (16)," ujar Kasubag Humas Polresta Depok AKP Firdaus kepada detikcom, Minggu (28/5/2017).
Patroli digelar pada Sabtu (27/5) malam di beberapa lokasi sambil berkonvoi dengan beberapa kendaraan. Saat berpatroli di Simpangan Depok, tim Jaguar mendapati 3 pemuda tersebut berboncengan satu motor.
"Kemudian kami berhentikan motornya dan memeriksa pengendara motor," ungkapnya.
Setelah diperiksa, salah satu penumpang motor yakni MY kedapatan membawa sebilah celurit. MY dan dua rekannya itu pun digelandang ke Polresta Depok.
Sementara di Instagram Tim Jaguar disebut bahwa ketiganya adalah anggota gengster. Akun IG Tim Jaguar bahkan menyebutkan bahwa penangkapan tersebut dibantu oleh ojek online.
"Kami masih mendalami apakah memang terlibat anggota geng motor atau tidak. Karena faktanya baru diketemukan sebilah celurit saja," ujar Firdaus. (mei/rvk/detik.com/FAKTAINDONESIA)